Tangerangexpose.com – KOTA TANGERANG – Menjelang akhir tahun 2020 Kecamatan Neglasari Kota Tangerang gencar lakukan rapat koordinasi bersma 3 (tiga) pilar. Pasalnya, keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) diwilayahnya harus menjadi perhatian khusus demi terciptanya masyarakat yang aman, nyaman dan tentram.
“Melihat kondisi saat ini, maka perlu adanya peningkatan keamanan, jangan sampai masyarakat melakukan hal-hal yang membuat kerumunan yang dapat menjadikan cluster baru covid-19,” kata Camat Neglasari TB Sany, kepada tangerangexpose.com, Selasa (15/12/2020).
“Ditambah sebentar lagi natal dan tahun baru, Kecamatan Neglasari bersama 3 pilar terus melakukan koordinasi agar keamanan dan ketertiban masyarakat terus menjadi perhatian,” sambungnya.
TB Sany juga meminta, agar masyarakat Neglasari khususnya senantiasa meningkatkan kewaspadaan, karena, lanjut TB Sany, ada saja kejadian yang akan terjadi seperti pencurian, pencopetan, penganiayaan, hipnotis, kebakaran dan lain sebagainya.
“Maka dari itu, mari kita sama-sama menjaga keamanan lingkungan dan agar hal-hal tersebut tidak terjadi peran masyarakat sangat berpengaruh dalam Kamtibmas, karena kami (3 pilar) tidak dapat berbuat apa-apa tanpa dukungan masyarakat Neglasari,” paparnya.
“Semoga dengan keterlibatan semua unsur (Pemerintah, TNI, POLRI dan Masyarakat) terkhusus yang ada diwilayah Kecamatan Neglasari kita dapat mewujudkan wilayah yang aman, nyaman, tentram dan kondusif,” ungkapnya.
Selain itu, pemerintah kota tangerang juga terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dalam kondisi pandemi covid-19 seperti sekarang ini.
“Saya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Neglasari untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan 3 M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak-rd) sehingga kita semua bisa memutus mata rantai penyebaran covid-19,” pungkasnya. /Adv
Tags 3 PILAR KOTA TANGERANG NEGLASARI
Check Also
Inflasi Terkendali, Ketua DPRD Kota Tangerang Apresiasi Kinerja Pemkot Tangerang
tangerangexpose.com – KOTA TANGERANG – Memasuki akhir tahun 2024, indeks inflasi di Kota Tangerang relatif …