Tangerangexpose.com – KOTA TANGERANG – Pasca dikunjungi Wakil Wali Kota Tangerang dan Pihak Kecamatan Pinang, Warga Pinang Griya sebelumnya melakukan penambalan tanggul yang bocor akibat banjir akhir bulan februari lalu akhirnya menelan pil pahit karena harus merogoh uang pribadinya.
Usut punya usut, warga Pinang Griya RT.10/05 Kelurahan Pinang, Kecamatan Pinang Kota Tangerang telah menghabiskan anggaran hampir sebesar satu juta lima ratus ribu rupiah lebih.
Hal itu diungkapkan salah seorang warga yang tidak ingin disebutkan namanya saat hadir dilokasi tersebut. “Ya, kurang lebih habis lah Rp 1.500.000 lebih, baik untuk material dan tukang,” ucapnya.
Menurutnya, warga melakukan hal tersebut lantaran tidak ingin lama-lama tanggul tersebut bocor karena musibah tidak dapat di prediksi.
“Kalau nanti malam ada air kiriman, atau hujan gimana? Semoga itu tidak terjadi, yang pasti kita cuma ingin mencegah daripada harus mengobati. Kita sudah lelah dengan banjir,” cetusnya.
Terpisah, Mumu Rohimu saat dimintai keterangan soal biaya yang dikeluarkan warga pihaknya enggan berbicara. “No coment,” singkatnya.
Diberitakan sebelumnya, Tangerang Kita Peduli (TKP) mempertanyakan dimana anggaran pemeliharaan oleh pihak Dinas Pekerjaan Umum Kota Tangerang. /ian