Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Kota Tangerang resmi diperpanjang Lagi

Tangerangexpose.com – KOTA TANGERANG – Lagi, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diperpanjang, hal tersebut tertuang dalam Keputusan Gubernur Banten Nomor 443/Krp.241-Huk/2020 tentang Penetapan Perpanjangan Tahap Kedua Pembatasan sosial Berskala Besar di Provinsi Banten.

Kabag Humas Pemkot Tangerang Buceu Gartina membenarkan surat tersebut dan sudah diterima oleh jajaran Pemkot Tangerang.

“Pak Ivan (Asisten Daerah Pemkot Tangerang) juga baru terima,” ujar Buceu saat dihubungi melalui pesan singkat, Rabu (21/10/2020).

Dalam SK Gubernur tersebut diputuskan PSBB di seluruh wilayah Provinsi Banten termasuk Kota Tangerang kembali diperpanjang.

“Penetapan Perpanjangan Pembatasan Sosial Berskala Besar sebagaimana dimaksud pada diktum kesatu dilaksanakan selama satu bulan sejak tanggal 21 Oktober 2020 sampai dengan tanggal 19 November 2020,” kata Gubernur Banten Wahidin Halim dalam SK tersebut.

SK yang ditandatangani hari ini, Rabu (21/10/2020) juga memuat ketentuan PSBB bisa diperpanjang jika masih terdapat bukti penyebaran Covid-19.

Wahidin Halim juga menegaskan seluruh Kabupaten Kota termasuk Kota Tangerang wajib melaksanakan PSBB yang sudah diputuskan. /rill

About Redaksi

Check Also

Kabar Gembira! Wisata Air Perahu Kano Buka Kembali

tangerangexpose.com – KOTA TANGERANG – Masyarakat Kota Tangerang patut bergembira, pasalnya Wisata Air Perahu Kano …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *